Catatan Rilis GNOME 3.2

1. Introduksi

Projek GNOME adalah suatu komunitas internasional yang bekerja untuk membuat perangkat lunak yang hebat tersedia bagi semua. GNOME berfokus pada kemudahan penggunaan, stabilitas, internasionalisasi kelas satu, dan aksesibilitas. GNOME adalah Perangkat Lunak Bebas dan Open Source. Ini berarti bahwa semua pekerjaan kami bebas untuk dipakai, diubah, dan didistribusi ulang.

GNOME dirilis setiap enam bulan. Sejak versi terakhir, 3.0, kira-kira 1270 orang membuat 38500 perubahan ke GNOME. Tertarik atas apa yang kami kerjakan? Ikuti kami pada Identi.ca, Twitter, atau Facebook.

Bila Anda ingin membantu membuat produk kami lebih baik lagi, mari bergabung. Kami selalu menyambut lebih banyak orang yang dapat menerjemahkan dari Bahasa Inggris, membantu pemasaran, menulis dokumentasi, menguji, atau melakukan pengembangan.

Anda juga dapat mendukung secara finansial dengan menjadi Sahabat GNOME.

Bila Anda ingin merayakan dirilisnya 3.2 dengan yang lain, periksalah apakah ada Pesta Rilis yang dilaksanakan di dekat Anda!

2. Apa Yang Baru Bagi Para Pengguna

2.1. 3.0, Berevolusi

Berdasarkan umpan balik pengguna, banyak perubahan kecil telah dibuat untuk memberikan pengalaman yang lebih mulus dalam GNOME 3.2. Beberapa contoh menarik:

  • Kini lebih mudah mengubah ukuran jendela karena wilayah untuk ini telah diperluas.
  • Pengaturan Sistem kini memuat taut ke pengaturan terkait yang ditemukan di lokasi lain. Sebagai contoh, bagian Papan Tik kini punya taut ke tata letak papan tik.
  • Bilah judul, tombol, dan kendali lain lebih pendek, membuat lebih mudah memakai GNOME pada layar kecil.
  • Notifikasi pada pojok kanan bawah kini termasuk suatu pencacah. Ini membuat lebih mudah untuk melihat berapa surel yang menunggu tanpa harus membuka program surel Anda, atau untuk menentukan berapa banyak pesan yang terlewat dalam suatu obrolan.
  • Efek highlight yang menandakan bahwa aplikasi masih berjalan telah dibuat menjadi lebih kentara.
  • Dalam menu pengguna, pemberitahuan dapat ditata secara independen dari status obrolan.
  • Penukar area kerja dalam ringkasan tetap dikembangkan dengan menjaga lebarnya secara penuh ditampilkan ketika Anda memakai lebih dari satu area kerja.
  • Sebagai pengganti Evolution, aplikasi bagi drop-down kalender kini dapat digubah.
  • Status daya baterai kini ditampilkan memakai suatu bilah.
  • Penanganan focus-mengikuti-tetikus telah diperbaiki, walaupun perlu lebih banyak upaya.

Kirim terus umpan balik Anda.

2.2. Akun Daring

Dokumen, kontak, kalender — Semua dapat disimpan secara lokal di komputer, tetapi penyimpanan informasi jenis ini daring menjadi semakin populer. Dalam GNOME 3.2, Akun Daring menyediakan satu tempat untuk mengelola sumber-sumber daring ini. Akun-akun daring ini secara otomatis dipakai oleh Documents, Contacts, Empathy, Evolution, dan juga sebagai drop-down kalender.

Figure 1Akun Daring

2.3. Aplikasi Web

Beberapa situs web tertentu dipakai seolah mereka aplikasi. Beberapa situs dibuka pada menit komputer dinyalakan; situs dibuka sepanjang waktu dan diperiksa secara periodik. Bukankah lebih baik jika GNOME memperlakukan situs-situs ini sebagai aplikasi sebenarnya?

GNOME 3.2 memungkinkan memakai suatu situs sebagai aplikasi, terima kasih kepada Epiphany, peramban web standar kami. Untuk melakukannya, tekan Ctrl-Shift-A, atau akses menu Berkas dan pilih Simpan sebagai Aplikasi Web. Sekali aplikasi web telah dibuat, ini dapat diluncurkan dari ringkasan.

Figure 2Microblogging sebagai aplikasi web

Berikut ini adalah daftar pendek dari keuntungan:

  • Aplikasi web dapat diluncurkan dengan mudah dari mode ringkasan. Mereka juga dapat ditancapkan sebagai favorit.
  • Seluruh jendela dipakai bagi situs.
  • Aplikasi ini dibatasi pada situs yang disimpan. Usaha untuk pergi ke tempat lain, misalnya dengan mengklik taut, akan ditampilkan di jendela peramban normal.
  • Ikon yang dipakai ketika bertukar jendela atau memulai aplikasi web menampilkan logo situs atau cuplikan layar yang terpotong dari situs tersebut.
  • Aplikasi web berbeda dengan peramban normal. Walaupun peramban utama rusak, aplikasi web tak akan terpengaruh.

2.4. Kelola Kontak Anda

Contacts adalah aplikasi baru yang berfokus kepada orang. Tujuannya menyediakan ringkasan atas orang, apakah kontak disimpan daring, dalam Evolution, atau aplikasi obrolan Empathy.

Figure 3Aplikasi Contacs

2.5. Kelola Dokumen dan Berkas Anda

Ketika berurusan dengan banyak dokumen, menjadi sulit melacak mereka semua. Dalam GNOME 3.2, langkah-langkah telah ditempuh untuk membuat hal ini menjadi lebih mudah.

2.5.1. Dialog Buka dan Simpan Berkas yang Membantu

Membuka dan menyimpan berkas telah dibuat lebih mudah. Ketika membuka suatu berkas dalam suatu aplikasi, GNOME akan membantu menampilkan daftar berkas terakhir. Serupa dengan itu, daftar direktori terakhir juga akan ditampilkan ketika suatu berkas disimpan.

Figure 4Direktori Terkini dalam Dialog Menyimpan Berkas

2.5.2. Aplikasi Documents

Dalam GNOME 3.2, aplikasi Documents difokuskan untuk menyediakan cara yang sederhana dan efektif untuk mencari, menata, dan menilik dokumen.

Figure 5Aplikasi Documents yang baru

Terima kasih kepada Akun Daring integrasi, menemukan dokumen sama saja entah mereka disimpan lokal maupun daring.

Figure 6Documents menampilkan dokumen daring

2.6. Pratilik Cepat Berkas Anda di Manajer Berkas

Manajer Berkas kini dapat dengan cepat memratilik film, musik, gambar, dan berkas lain. Pratilik dapat ditampilkan dan disembunyikan lagi dengan menekan spasi.

Figure 7Pratilik Cepat dari gambar pesta rilis GNOME 3

2.7. Integrasi Lebih Luas

2.7.1. Manajemen warna

Karena perbedaan cara warna ditampilkan, gambar yang sama bisa tampil berbeda antar monitor. Serupa dengan itu, ketika gambar dicetak, warnanya mungkin berubah lagi.

GNOME 3.2 memungkinkan Anda melakukan kalibrasi perangkat untuk memastikan bahwa warna yang ditampilkan representatif.

Figure 8Manajemen warna dalam Pengaturan Sistem

2.7.2. Perpesanan Bawaan

Anda tak perlu lagi membuka aplikasi berbeda untuk masuk ke obrolan layanan dan perpesanan. Dalam 3.2, GNOME akan melakukannya untuk Anda.

  • Perubahan status ada atau sibuk dengan cepat memakai menu pengguna pada pojok kanan atas layar.
  • Menyetujui atau menolak dengan mudah permintaan teman baru, panggilan audio/video, dan transfer berkas.
  • Mendapat pemberitahuan ketika ada masalah koneksi dengan layanan obrolan atau perpesanan.

2.7.3. Tablet grafis Wacom

Tablet grafis Wacom dapat dikonfigurasi dalam Pengaturan Sistem.

2.7.4. Layar log masuk

Layar log masuk GNOME 3 telah diintegrasikan dengan pengalaman pengguna yang lain.

Figure 9Layar log masuk

2.7.5. Perangkat layar sentuh

Pada tablet dan perangkat layar sentuh yang serupa, memutar perangkat akan otomatis memutar layar. Sebagai tambahan, perangkat layar sentuh tak akan menampilkan kursor tetikus kecuali ketika tetikus dipasang.

2.7.6. Hotplug media

GNOME 3 kini memiliki fitur notifikasi hotplug media yang terintegrasi.

Figure 10Notifikasi Hotplug

2.7.7. Pencarian kontak

Kotak pencarian dalam mode ringkasan kini memungkinkan Anda mencari diantara kontak-kontak Anda.

Figure 11Pencarian Kontak dalam Ringkasan

2.8. Dokumentasi Yan Benar-benar Membantu Anda

Dokumentasi pengguna tradisional ditulis seperti buku kertas; cerita yang bagus, tapi itu sangat panjang dan perlu waktu untuk membacanya. Itu tak ideal bila Anda hanya ingin menemukan dengan cepat bagaimana cara melakukan suatu tugas. Untuk menjawab ini, aplikasi berikut kini memuat dokumentasi berorientasi topik:

Ada juga perbaikan dan pengembangan besar atas Bantuan Desktop.

2.9. Lebih indah lagi

3.2 telah menerima banyak polesan visual, membuatnya lebih indah lagi dari sebelumnya. Ini tak bakal mungkin tanpa pekerjaan yang dilakukan pada dukungan CSS dalam GKT+, lihat Bagian 4.2 ― GTK+ 3.2 dari bagian pengembang untuk perubahannya.

Polesan visual termasuk:

  • Tema gelap: aplikasi media kini dapat memilih untuk memakai varian tema gelap. Ini dipakai oleh Pemutar Film dan Penilik Gambar.
  • Pojok jendela kini diantialias secara mulus.
  • Notifikasi obrolan lebih memuaskan secara visual.
  • Berbagai dialog seperti dialog jaringan kini cocok dengan gaya yang dipakai oleh shell GNOME.
  • Berbagai perbaikan visual bagi orang yang memperhatikan detil, seperti bayangan pada label tombol, bilah perkakas inline yang baru dan gaya tombol yang dinaikkan, dan keadaan tombol tertekan yang diperhalus. Sebagai tambahan, kotak fokus hanya akan ditampilkan ketika memakai papan tik untuk berinteraksi dengan aplikasi.

2.10. Tapi Tunggu, Ada Lagi…

Selain perubahan besar, ada juga berbagai tambahan kecil dan tweak yang terjadi di setiap rilis GNOME.

  • Kemampuan mengakses dan mengubah dokumen yang dibagikan melalui Apple Filing Protocol (AFP).

  • Pemutar Film memiliki pengaya baru yang memungkinkan video diputar bila orientasinya salah, seperti yang direkam dalam kamera foto atau smartphone.

  • Perbaikian enkripsi dan sertifikasi:

    • Akses yang diperbaiki dari aplikasi ke sertifikat dan kunci serta perilaku yang lebih konsisten ketika berurusan dengan otoritas sertifikat, kunci, dan smartcard memakai PKCS#11. (Perbaikan lebih lanjut di wilayah ini direncanakan bagi versi 3.4).

    • Penilik baru bagi sertifikat dan berkas kunci sehingga Anda dapat memeriksa secara cepat berkas-berkas tersebut dengan mengklik ganda mereka di Manajer Berkas.

      Figure 12Penilik bagi Sertifikan dan Berkas kunci

  • Penilik log Empathy bagi percakapan sebelumnya memiliki disain yang lebih bersih. Empathy juga mendukung pengiriman pesan SMS, dan akun SIP dapat ditandai sebagai dapat melakukan panggilan PSTN. Akun seperti itu dapat dipakai untuk memanggil telepon tetap dan telepon genggam.

    Figure 13Penilik Log Empathy
  • NetworkManager versi 0.9 menyediakan perpindahan cepat pengguna, roaming WiFi yang diperbaiki, dukungan WiMAX, ijin fleksibel, dan penyimpanan terpusat dari informasi koneksi jaringan.

  • Evolution kini dapat menampilkan gambar kontak yang disimpan di buku alamat Google. Lebih jauh, untuk memperjelas bahwa nomor port dari suatu server surel dapat ditata, suatu ruas terpisah telah ditambahkan.

  • Penyunting teks Gedit menawarkan snippet baru bagi berkas Mallard dan Markdown, dan dialog Buka cepat dan Cari yang disegarkan.

  • Berbagai perbaikan kinerja. Perbaikan yang paling menonjol adalah atas permainan 3D layar penuh.

  • Kemampuan menata pengaturan regional dalam Panel wilayah dari Pengaturan Sistem.

  • Dialog pemilih fonta yang didisain ulang.

    Figure 14Pemilih Fonta baru (dalam Gedit)

3. Apa Yang Baru Di Aksesibilitas

GNOME 3.2 adalah desktop yang aksesibel paling cantik saat ini, dengan penekanan pada kehandalan dan dapat dipakai oleh semua orang.

Sampai GNOME 3.2, pengguna teknologi asistif menemui dilema: Tak mungkin mengaktifkan dukungan aksesibilitas secara dinamis. Terima kasih atas peningkatan ke AT-SPI2, aplikasi kini memiliki cara lintas-desktop untuk menentukan apakah dukungan aksesibilitas diaktifkan dan cara mengaktifkannya. GNOME adalah yang pertama mengimplementasi ini, sehingga diperlukan lebih banyak kerja agar benar-benar berjalan lintas desktop.

Perbaikan lainnya:

  • Bagi pengguna yang memerlukan papan tik di layar, telah dibuatkan yang baru.

    Figure 15Papan Ketik Visual
  • Using the overview mode with a keyboard works better than ever. In addition to being fully keyboard navigable, users of the screen reader Orca will experience much more reliable and accurate presentation while navigating.

  • Orca’s migration to introspection has made GNOME’s screen reader noticeably snappier. And now that the ATK bridge only listens for signals when assistive technologies are being used, enabling accessibility support in GNOME should no longer result in a significant performance degradation.

  • The accessibility service interface AT-SPI2 has been greatly stabilized: Crashes, memory leaks, and a variety of other bugs have been fixed.

  • GNOME's Accessibility Implementation Library Gail has been completely merged into GTK+, bringing GNOME yet another step closer to accessibility that's built in, not bolted on.

4. Apa Yang Baru Bagi Para Pengembang

Perubahan berikut penting bagi para pengembang yang memakai platform pengembang GNOME 3.2. Bila Anda tidak berminat pada perubahan bagi para pengembang, Anda dapat melompat ke Bagian 5 ― Internasionalisasi.

Termasuk dalam GNOME 3.2 adalah rilis terbaru dari Platform Pengembang GNOME. Ini terdiri dari kumpulan pustaka stabil API dan ABI yang tersedia di bawah LGPL GNU yang dapat dipakai untuk pengembangan aplikasi lintas-platform.

Untuk informasi tentang mengembangkan dengan GNOME, silakan kunjungi Pusat Pengembang GNOME.

4.1. GLib 2.30

Pustaka utilitas perangkat lunak aras rendah GNOME GLib telah mendapat berbagai peningkatan:

  • GApplication kini dapat dipakai bagi aplikasi tak unik.
  • GLib kini memasang header terpisah bagi API spesifik Unix: glib-unix.h. Diantara berbagai hal lain, ini menyediakan sumber loop utama bagi sinyal Unix.
  • GDBus mendukung pola 'object manager' dengan sejumlah antar muka baru.
  • GDBus kini memiliki penjangkit kode: gdbus-codegen.
  • Operasi atomik telah ditulis ulang untuk memakai bawaan gcc; pemanggilan dengan cast eksplisit mungkin bermasalah.
  • Operasi atomik pada pointer telah ditambahkan, termasuk kuncian-bit pada lokasi-lokasi ukuran-pointer.
  • Kebijakan satuan telah diubah untuk lebih menyukai satuan SI; g_format_size_for_display telah tak berlaku lagi digantikan dengan g_format_size.
  • Dukungan bagi digest HMAC telah ditambahkan: GHmac.
  • Antar muka bagi pencocokan (lookup) kunci dan sertifikat telah ditambahkan: GTlsDatabase. Implementasi disediakan oleh glib-networking.

4.2. GTK+ 3.2

GTK+ 3.2 adalah rilis terakhir dari toolkit GTK+, yang menjadi jantung dari GNOME. GTK+ 3.2 mencakup fitur-fitur baru bagi para pengembang, dan juga perbaikan bug yang ekstensif.

  • Entries can now contain hints. See gtk_entry_set_placeholder_text.
  • Many more widgets support height-for-width geometry management. It is important to set reasonable sizes on labels and check window sizes.
  • Widget baru:
    • GtkLockButton for privileged operations, as seen in some control-center panels.
    • GtkOverlay for floating controls over a content area, as seen in web browsers.
    • GtkFontChooserDialog, dialog pemilihan fonta baru.
  • Much improved CSS theming support, including style classes for primary and inline toolbars.
  • The HTML backend Broadway, which renders in a browser by using websockets, has been improved but is still experimental. This potentially allows you to either run your own apps on your server and access it from anywhere, or to put it on a public server that spawns a new instance of the application for every user. Note that this requires compiling GTK+ with --enable-x11-backend --enable-broadway-backend and environment variable GDK_BACKEND at runtime.
  • Support for reftests has been added to make it easier to write test cases.
  • Various GTK+ performance improvements have taken place in the areas of caching size requests, reading CSS styling information, and widget size computation.

4.3. Clutter 1.8

GNOME's graphics library for hardware-accelerated user interfaces Clutter provides the following improvements:

  • New actions, such as ClutterGestureAction for writing gesture recognizers, ClutterSwipeAction for detecting swipe gestures, ClutterDropAction for making actors drop targets when using ClutterDragAction, and long-press support for ClutterClickAction.
  • ClutterState transitions can be bound to object signals when creating a scene in ClutterScript.
  • Improved Cairo drawing integration.
  • Cogl, the GPU programming interface used by Clutter, is exposed as a separate library.

4.4. Penggunaan Pustaka yang Tak Berlaku Lagi

Further progress has been made in the continuous work of replacing outdated technologies with superior facilities.

  • GConf now uses D-Bus by default and hence does not require ORBit2 anymore. As a consequence, the deprecated libraries ORBit2 and libIDL have been removed from GNOME.
  • GNOME core modules now only depend on introspection-based Python bindings (pygobject-3) and hence pygtk, gnome-python and gnome-python-desktop are not required anymore.
  • Several applications (for example Accerciser, Dasher, GHex, the graphical debugger Nemiver, and the passwords and encryption keys management tool Seahorse) now use GSettings as storage backend instead of GConf.
  • Several packages, such as the Epiphany web browser, have been converted from using dbus-glib to GDBus and from libunique to G(tk)Application.

4.5. Lebih Mudah Mengompail GNOME Dengan JHBuild

Perkakas pembangunan GNOME JHBuild tak akan membangun suatu modul lagi bila versi yang terpasang pada sistem Anda cukup baru. Ini dikendalikan oleh opsi konfigurasi partial_build dan secara baku diaktifkan. Perintah jhbuild sysdeps mendaftar modul sistem mana yang telah ditemukan seperti juga modul yang akan dibangun.

Bila Anda mulai membangun GNOME dari awal dengan distribusi versi terbaru, ini dengan mudah menyingkirkan 50 modul dari daftar modul yang akan dikompail.

4.6. Berbagai Pemutakhiran Para Pengembang

Perbaikan Platform GNOME lain di GNOME 3.2 termasuk:

  • The classic (static) Python bindings were removed for PyGObject 3.0 and only dynamic Python bindings are provided (via introspection). PyGObject 2 and 3 are parallel-installable as introspection is turned off by default in the PyGObject 2 packages. Information on how to port applications from PyGObject 2 to PyGObject 3 is available.
  • Tracker version 0.12 provides support for Firefox ≥ 4.0, Thunderbird ≥ 5.0, MeeGoTouch, several additional SPARQL parameters, extracting information from EPub files, and local XDG directories for desktop files.
  • NetworkManager versi 0.9 menyediakan dukungan instrospection dan suatu API D-Bus yang disederhanakan. Informasi tentang bagaimana memport aplikasi dari NetworkManager 0.8 ke 0.9 tersedia.
  • As part of the aforementioned effort to use and promote PKCS#11 as glue between encryption libraries, various parts of gnome-keyring have been split into desktop-independent libraries.
  • GtkSourceView kini mendukung highlight sintaks dari berkas Markdown dan Standard ML.
  • Evolution-Data-Server menerima banyak perbaikan dukungan introspeksi.
  • libfolks kini termasuk backend Evolution-Data-Server, yand dipakai oleh aplikasi Contacts.
  • Diantara perkakas yang dipakai untuk pemrosesan dokumentasi, gnome-doc-utils dan xml2po perlahan mulai digantikan oleh yelp-tools dan itstool. yelp-xsl termasuk beberapa perluasan Mallard eksperimental, seperti misalnya pemrosesan bersyarat dan glosari dinamik.

5. Internasionalisasi

Terima kasih ke anggota Projek Penerjemahan GNOME di seluruh dunia, GNOME 3.2 menawarkan dukungan bagi lebih dari 50 bahasa yang paling tidak 80 persen kalimatnya telah diterjemahkan, termasuk manual bagi pengguna dan administrasi bagi banyak bahasa.

Bahasa yang didukung:

  • Arab
  • Assam
  • Asturia
  • Basque
  • Belanda
  • Bulgaria
  • Catala
  • Catala (Valencia)
  • Ceko
  • Cina
  • Cina (Hong Kong)
  • Cina (Taiwan)
  • Denmark
  • Estonia
  • Finlandia
  • Galicia
  • Gujarat
  • Hindi
  • Hungaria
  • Ibrani
  • Indonesia
  • Inggris Britania
  • Italia
  • Jepang
  • Jerman
  • Korea
  • Latvia
  • Lithuania
  • Norwegia Bokmål
  • Perancis
  • Polandia
  • Portugis
  • Portugis Brasilia
  • Punjab
  • Rumania
  • Rusia
  • Serbia
  • Serbia Latin
  • Slovenia
  • Spanyol
  • Swedia
  • Tamil
  • Thai
  • Turki
  • Uighur
  • Ukrania
  • Vietnam
  • Yunani

Banyak bahasa lain didukung sebagian, dengan lebih dari separuh kalimat telah diterjemahkan.

Statistik terrinci, bagaimana Anda dapat membantu membuat GNOME tersedia dalam bahasa Anda, dan informasi lebih jauh semua tersedia pada situs status penerjemahan GNOME.

6. Mendapatkan GNOME 3.2

Untuk memasang atau meningkatkan mesin Anda ke GNOME 3.2, kami menyarankan Anda memasang paket resmi yang disediakan oleh vendor atau distribusi Anda. Distribusi populer akan membuat GNOME 3.2 tersedia segera, dan beberapa telah memiliki versi pengembangan yang menyediakan GNOME 3.2.

Bila Anda ingin mencoba GNOME, unduh satu dari image live kami. Ini tersedia pada halaman Mendapatkan GNOME kami.

Bila Anda berani dan sabar, dan ingin membangun GNOME dari sumber, kami sarankan Anda memakai JHBuild, yang dirancang untuk membangun GNOME terbaru dari Git. Anda dapat menggunakan JHBuild untuk membangun GNOME 3.2.x dengan memakai moduleset gnome-3.2.

7. Menantikan GNOME 3.4

Rilis berikutnya dalam seri GNOME 3 dijadwalkan pada April 2012. Banyak peningkatan dan fitur baru bagi 3.4 yang direncanakan.

7.1. Perubahan yang nampak ke pengguna

  • Pekerjaan lanjutan untuk mengembangkan GNOME 3, sebagai contoh, dengan memperbaiki “fokus mengikuti tetikus”, membuat jadi lebih mudah memulai beberapa aplikasi pada saat yang sama, dan lebih banyak lagi.
  • Instalasi, aktivasi, dan penonaktivan ekstensi GNOME Shell yang lebih baik, yang dapat menyediakan tweak, penyesuaian, dan peningkatan atas fungsionalitas.
  • Pemasukan yang lebih mudah atas karakter dan simbol tertentu yang tidak didukung secara langsung oleh papan tik melalui integrasi yang lebih baik dari IBus.
  • Integrasi jejaring sosial melalui libsocialweb.
  • Rancangan baru bagi antarmuka pengguna Memanggil dari Empathy yang memungkinkan pengguna memilih webcam dan mikrofon yang akan dipakai selama pemanggilan, mengeser pratilik video, dan mungkin juga termasuk dukungan bagi efek video.
  • Dukungan multi-seat otomatis memakai systemd.
  • Perenderan yang diperbaiki dari pesan HTML dalam Evolution dengan memakai WebKit sebagai ganti dari GtkHtml.

7.2. Perubahan aksesibilitas

  • Kumpulan berskala besar dari ikon Simbolik dan Kontras Tinggi sedang dikerjakan. Ikon-ikon ini akan memungkinkan aksesibel baru dan melengkapi tema Kontras Tinggi dan Kontras Tinggi Terbalik.
  • Peningkatan lebih jauh atas Kaca Pembesar Shell GNOME, termasuk karet dan pelacakan fokus dengan opsi tambahan bagi penggubahan kecerahan dan kontras.
  • Pekerjaan lanjutan atas aksesibilitas Shell GNOME dan perkakas yang dipakai untuk mengaksesnya.

7.3. Perubahan terkait pengembang

  • Pembersihan lanjutan dari platform (sebagai contoh, berpindah dari dbus-glib dan libunique ke GDBus/G(tk)Application, dan migrasi backend penyimpanan Evolution-Data-Server dari Gconf ke GSettings).
  • Tarball kode sumber hanya akan tersedia memakai metoda kompresi .xz.

8. Kredit

Rilis ini tak bakal mungkin tanpa kerja keras dan dedikasi dari komunitas GNOME. Selamat dan terima kasih ke semua.

Catatan rilis ini bebas diterjemahkan ke sebarang bahasa. Bila Anda ingin menerjemahkannya ke bahasa Anda, silakan hubungi Projek Penerjemahan GNOME.

Dokumen ini didistribusikan di bawah lisensi Creative Commons ShareAlike 3.0. Hak Cipta © Projek GNOME.

Catatan rilis ini dikumpulkan oleh Olav Vitters, André Klapper dan Allan Day dengan bantuan dari komunitas GNOME.